Sensation, yang merupakan kepanjangan dari Social and Environment Days Celebration, merupakan program memeringati hari penting yang terkait dengan social kemasyarakatan dan lingkungan. Untuk 6 bulan kepengurusan BEM FISIP UI 2008, hari penting yang akan kami angkat untuk diperingati ialah hari aksara (8 September) dan hari pohon sedunia (21 November).
Dalam memperingati hari aksara, kami akan mengajak warga FISIP untuk menyumbangkan buku-bukunya, sedangkan dalam rangka memeringati hari pohon, kami akan membagi-bagikan bibit pohon kepada warga FISIP UI. Selain itu, kami juga akan memasang berbagai tulisan dan himbauan di berbagai media, seperti flier, poster, mading, dsb.
Selain untuk memeringati hari-hari penting tersebut, tujuan diadakannya program ini ialah untuk meningkatkan kepedulian mahasiswa FISIP UI terhadap lingkungan sosial dan lingkungan alamnya, sedikit demi sedikit.
JADWAL
Peringatan Hari Aksara akan di laksanakan pada:
Hari Senin – Minggu
Tanggal 5 – 21 September 2008
5 -19 September
Publikasi peringatan Hari Aksara melalui berbagai media di FISIP UI
8 September 2008
Sounding peringatan Hari Aksara pada acara Grand Launching BEM FISIP UI
11 – 19 september 2008
Pengumpulan buku dari setiap HMPS
20 – 21 september 2008
Pendistribusian buku dari BEM FISIP UI kepada yayasan yang ikut berperan memberantas buta huruf.
Peringatan Hari Pohon akan di laksanakan pada:
Hari Jumat – Jumat
Tanggal 17 November – 5 Desember 2008
17 – 22 November 2008
Pengumpulan Foto Untuk Pameran
24 November – 4 Desember 2008
Pameran Foto bertema "Yang Hijau Yang Menyejukkan"
5 Desember 2008
Pembagian Bibit pohon di acara Musik Teko
SUSUNAN KEPANITIAAN
Penanggung Jawab Pandu
Utama Manggala
Steering Committee
Rifa Mulyawan
Asri Muninggar Sari
Ketua Panitia
Perdana Setianda Putra
Inilah program-program Sosmas BEM FISIP UI 2008:
(klik untuk informasi lebih lanjut)
Community Development (Comdev)
Menu Amal
Social and Environment Days Celebration (Sensation)
Sosmas Online (Sosline)
Tentang Kami
Program Kami
Anak Sosmas
|